Crowdo Pendanaan Usaha Mikro

By | September 9, 2023

Indonesia merupakan sebuah negara agraria. Menggantungkan pertumbuhan ekonominya dalam industri pertanian.

Namun, sangat disayangkan 78 % petani dan usaha rumah tangga yang masih aktif di Indonesia tidak dapat memenuhi permodalan bank.

Bersama Crowdo pendanaan ramah petani, maka dapat mewujudkan taraf hidup serta pertumbuhan ekonomi di Indonesia secara inklusif.

Mendorong Kesejahteraan Petani Bersama Crowdo Pendanaan Ramah Petani

Tantangan pada sektor pertanian yaitu penetrasi interkoneksi melalui teknologi finansial dalam menjadikan sebuah ekosistem yang berkelanjutan. Sebanyak 65 %, usia petani sekarang di atas 60 tahun yang disebabkan kurangnya regenerasi petani.

Kesenjangan antara desa dengan kota meningkat menjadi dua kali lipat, karena tingkat pengangguran yang ada di desa. Sudah dapat dibayangkan, dengan keadaan ini maka impian Indonesia dalam menjadi lumbung pangan dunia pada tahun 2045 sangatlah sulit untuk direalisasikan jika tanpa adanya perubahan.

Crowdo pendanaan ramah petani telah yakin untuk menjawab tantangan tersebut. Maka perlu menciptakan kesempatan agar petani kecil serta menengah dapat mengembangkan bisnis.

Tidak hanya itu saja, melainkan dapat menerapkan idenya yang dibarengi dengan usaha memupuk kepercayaan masyarakat terhadap sektor pertanian.

Cara Daftar Crowdo Pendanaan Ramah Petani

Dalam melakukan pendaftaran, anda memiliki dua pilihan. Anda dapat mendaftar di website resmi Crowdo atau aplikasi resmi Crowdo. Website resmi Crowdo adalah Crowdo.co, website ini merupakan wadah permodalan proyek pertanian dari para petani yang telah menjadi mitra Crowdo.

Sedangkan untuk aplikasi resmi yang dimiliki Crowdo adalah aplikasi Crowdo, aplikasi smartphone yang mempunyai peran serta fungsi sama dengan website. Cara daftarnya sangatlah mudah.

  • Langkah pendaftarannya adalah dengan membuat akun terlebih dahulu
  • Anda dapat mengisikan alamat email, nomor handphone, dan password
  • Setelah anda mengisi data-data tersebut dengan sebenar-benarnya, maka anda hanya tinggal menekan “Daftar” untuk melakukan pendaftaran.

Syarat dan Prosedur Pengajuan Dana Permodalan di Crowdo Pendanaan Ramah Petani

Syarat yang diajukan dan prosedur yang ditentukan oleh Crowdo sesuai dengan kemampuan para petani. Mudah, cepat, dan simpel.

Melalui syarat dan prosedur yang mampu dilakukan oleh para petani, diharapkan jasa permodalan yang ada di Crowdo dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya.

Syarat Pengajuan Dana

  • Syarat pengajuan dana yang pertama dilakukan setelah proyek pendanaannya selesai.
  • Uang dan laba dikembalikan dari petani proyek pendanaan terkait dari waktu yang telah ditentukan.

Prosedur Pengajuan Dana

  • Anda dapat masuk ke akun Crowdo terlebih dahulu.
  • Masukkan dashboard
  • Sebelum melakukan proses penarikan dana, maka pastikan rekening anda telah di pengaturan yang sudah tetap serta sudah diset sebagai akun utama. Hal ini dikarenakan pengiriman uang akan dilakukan ke rekening tersebut.
  • Tekan tickbox withdraw di bagian kiri page di bawah foto profil anda
  • Silahkan tuliskan jumlah dana yang akan anda ajukan sesuai proyek yang telah finish
  • Anda diharapkan menunggu, bagian keuangan Crowdo akan memproses pengajuan penarikan dana anda.

Pengajuan dana dilakukan selama 1 x 24 jam mulai dari tanggal permintaan pengajuan. Dalam memastikan pengajuan dana.

Sesuai rencana serta waktunya, Memberikan nomor rekening yang benar tidak boleh terlewat agar memudahkan anda dalam bertransaksi.

Cara Bayar Tagihan di Crowdo Pendanaan Ramah Petani

Pada dasarnya, Crowdo memiliki dua jenis permodalan, yang pertama adalah sistem pinjaman dan yang kedua adalah sistem bagi hasil.

Menentukan pilihan mengajukan dana melalui sistem pinjaman, maka mempunyai konsep layaknya seperti halnya pinjaman pada umumnya, dengan resiko yang akan ditanggung berupa keterlambatan pembayaran.

Mengingat Crowdo merupakan wadah untuk mempertemukan pemodal dengan petani, maka cara pembayaran tagihannya sesuai dengan kesepakatan kedua belah pihak pada nantinya.

Sedangkan, jika anda memilih menggunakan permodalan dengan sistem bagi hasil maka anda tidak perlu melakukan pembayaran tagihan.

Pasalnya bagi hasil ini memiliki konsep membagi risiko beserta keuntungan sesuai proporsi yang telah diajukan di awal, sehingga jika mengalami keuntungan ataupun kerugian akan dibagi dengan proporsi yang sesuai.

Cara Menaikkan Limit di Crowdo Pendanaan Ramah Petani

Jika dibandingkan dengan limit, permodalan di Crowdo lebih dikenal dengan istilah wallet balance. Wallet balance merupakan saldo atau sejumlah uang permodalan beserta hasilnya yang bisa digunakan untuk permodalan pada proyek selanjutnya, atau dapat dicairkan melalui penarikan dana kembali.

Dengan adanya Crowdo pendanaan ramah petani, maka produktivitas pertanian dapat meningkat untuk menghidupi Indonesia dan juga dunia.

Selain itu dapat menggandeng petani dalam menaikkan produksi serta mendapatkan pendapatan sehingga terangkat dari kemiskinan. Mampu membuka lapangan pekerjaan, hingga di daerah terpencil di sektor pertanian.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *