Konsumtif.com – RI Borong 42 Jet Tempur Rafale Dan Kapal Selam Prancis, Indonesia sepakat mengakuisisi 42 jet tempur generasi ke 4,5 yang di produksi oleh prancis.
Kesepakatan pembelian tersebut telah di tandatangani oleh Menteri Pertahanan Republik Indonesia yaitu Prabowo Subianto ketika menjamu Menhan Prancis Florence Parly di jakarta pada Kamis 10 Februari 2022.
Pemaparan dari Menteri Pertahanan Indonesia Prabowo Subianto ia menyebutkan tahap pertama ini akan memboyong 6 unit pertama jet rafale.
“Kita mulai hari ini dengan tanda tangan kontrak pertama untuk 6 pesawat,” Kata Menhan Prabowo Subianto di Kantor Kementrian Pertahanan Indonesia dikutif dari CNN.
Kemudian Menhan Prabowo juga menuturkan selain daripada jet tempur, Indonesia juga akan membeli dua kapal selam kelas Scorpene dari Prancis.
Pembelian kapal selam tersebut adalah bagian dari kerja sama penelitian dan pengembangan kapal selan antara PT PAL dengan Naval Grup.
“Tentunya akan mengarah pada pembelian dua kapal selam kelas Scorpane dengan AIP berserta persenjataan dan suku cadang yang dibutuhkan termasuk latihan,” Kata Prabowo.
Selain daripada itu, Prancis juga telah menandatangani sejumlah nota kesepakatan (MOU) terkait dengan kerja sama antara Dassault dan PT DI untuk pemeliharaan, perbaikan, dan overhaul pesawat perang prancis di Indonesia.
Kedua negara tersebut juga telah menandatangani MOU kerja sama di bidang telekomunikasi antara PT LEN dan Thales Group, serta kerja sama pembuatan amunisi dengan kaliber besar.
Dan kesepakatan tersebut adalah antara PT Pindad dan Nexter Munition. Kerja sama PT Pindad untuk manufacturing amunisi guna keperluan persenjataan darat dan amunisi kaliber besar,” Ungkap Prabowo.
Sementara itu, Menteri angkatan Bersenjata Republik Prancis Florence menyambut baik atas penandatanganan berbagai MOU serta kontrak pengadaan pesawat rafale dengan Indonesia.
Menurutnya, pilihan Indonesia untuk pengadaan Pesawat Tempur Rafale merupakan pilihan kedaulatan dan keunggulan teknis sebab rafale telah memberikan kapasitas operasional pada banyak kesempatan dan masih menjalankan misi di sejumlah medan yang sangat menantang.