Baik debitur maupun kreditur berhak tahu isi tabel pinjaman koperasi simpan pinjam. Hal ini jelas supaya peminjam bisa tahu berapa bunga yang harus ditanggung, apalagi jika dana itu untuk modal UKM. Kreditur pun juga tahu berapa keuntungan yang bisa ia dapat.
Bagi kamu yang sedang mencari pinjaman karena ingin membuka atau mengembangkan UKM, bisa mencoba mengajukan pinjaman di koperasi simpan pinjam. Dengan catatan kamu sudah tahu tabel angsurannya, syarat, prosedur, dan hal-hal lainnya.
Tabel Pinjaman Koperasi Simpan Pinjam
Ini dia tabel angsuran untuk pinjaman dari koperasi simpan pinjam. Sebagai peminjam kamu harus tahu betul berapa nominal yang ingin kamu ajukan, supaya tahu berapa angsurannya.
Pinjaman | Angsuran | ||
6 Bulan | 12 Bulan | 24 Bulan | |
500.000 | 93.333 | 51.667 | |
1.000.000 | 186.667 | 103.333 | |
1.500.000 | 280.000 | 155.000 | |
2.000.000 | 373.333 | 206.007 | |
2.500.000 | 466.667 | 258.333 | |
3.000.000 | 560.000 | 310.000 | |
3.500.000 | 633.333 | 361.667 | 215.833 |
4.000.000 | 746.667 | 413.333 | 246.667 |
4.500.000 | 840.000 | 465.000 | 277.500 |
5.000.000 | 933.333 | 516.667 | 308.333 |
5.500.000 | 1.026.000 | 568.333 | 339.167 |
6.000.000 | 1.120.000 | 620.000 | 370.000 |
6.500.000 | 1.213.333 | 671.333 | 400.833 |
7.000.000 | 1.306.667 | 723.333 | 431.667 |
7.500.000 | 1.400.000 | 775.000 | 462.500 |
8.000.000 | 1.493.333 | 826.667 | 493.333 |
8.500.000 | 1.585.667 | 878.333 | 524.167 |
9.000.000 | 1.680.000 | 930.000 | 555.000 |
9.500.000 | 1.773.337 | 981.667 | 585.833 |
10.000.000 | 1.866.667 | 1,03,333 | 616.667 |
Lebih Lanjut Tentang Pinjaman Koperasi Simpan Pinjam
Dari syarat hingga kelebihan serta kekurangan pinjaman koperasi simpan pinjam, berikut penjelasannya masing-masing.
Baca Juga : Tabel Angsuran Koperasi PAS dan Tips Pengajuan Diterima
Syarat Pinjaman
Syarat dokumen harus kamu bawa saat mengajukannya nanti. Untuk mengajukan pinjaman di koperasi simpan pinjam ini jumlahnya memang cukup banyak. Apa sajakah itu?
Diantaranya adalah jika kamu sudah menikah kamu harus membawa fotocopy kartu tanda penduduk kamu dan pasangan juga fotocopy surat nikah. Syarat lainnya yang harus dimiliki adalah fotocopy kartu keluarga, fotocopy surat keterangan usaha, dan fotocopy legalitas jaminan.
Legalitas jaminan ini bisa berupa banyak hal. Bisa berupa BPKB mobil atau motor, bisa juga sertifikat rumah. Kamu bisa mengajukan pinjaman sesuai jaminan yang kamu punya. Namun pada beberapa kasus, pihak koperasi lah yang menentukan apa jaminannya.
Prosedur Pengajuan Pinjaman
Jangan hanya tahu tabel angsuran koperasi simpan pinjam 2018 saja, tapi juga cek data yang terbaru. Bukan hanya itu, simak juga bagaimana prosedur mengajukan pinjaman berikut.
Prosedurnya tidak rumit ternyata, kamu hanya perlu mengunjungi koperasi simpan pinjam terdekat dengan membawa syarat-syarat di atas. Setelah itu, kamu bisa melihat tabel pinjaman koperasi simpan pinjam 2019 atau yang terupdate untuk membuat pertimbangan lagi terkait berapa yang akan kamu pinjam.
Tips Pengajuan Pinjaman Disetujui
Ada juga tips-tips yang bisa kamu simak supaya potensi pengajuan pinjaman kamu besar diterimanya. Kamu boleh skip info ini, namun jangan sampai kamu boros waktu karena pengajuan kamu tak segera disetujui.
Tips pertama adalah pastikan kamu meminjam pinjaman dengan nominal yang masuk akal. Masuk akal disini bisa diartikan beberapa hal. Bisa masuk akal karena jaminan yang kamu berikan, bisa juga masuk akal karena penghasilan kamu.
Jika menghasilkan kamu masih kecil, atau sekitar 1,5 sampai 2,5 juta rupiah saja maka jangan terlalu berharap besar pengajuan pinjaman besar kamu akan disetujui. Kamu seharusnya mulai dari mengajukan pinjaman yang kecil-kecil dulu.
Barulah jika kamu sudah sering mengajukan pinjaman dan ternyata riwayat meminjam kamu bagus, kamu bisa percaya diri mengajukan pinjaman besar.
Berlaku juga untuk jaminan. Jika kamu mengajukan BPKB motor untuk mengajukan pinjaman maka jangan harap pengajuan pinjaman puluhan juta atau ratusan juta kamu terima.
Mungkin memang bisa disetujui, hanya saja kemungkinannya sangat kecil. Kembali ke tips awal tadi. Pastikan kredibilitas kamu sebagai anggota baik supaya kedepannya kamu bisa diberi pinjaman yang lebih besar.
Tips selanjutnya adalah kamu harus tahu bahwa semua pinjaman membebankan bunga pada peminjamnya. Dengan demikian, ada baiknya kamu hitung dengan baik apakah kamu cocok dengan bunganya tidak.
Pertimbangkam juga apakah kamu akan meminjam dengan nominal berapa dan untuk apa. Semakin jelas tujuan kamu, maka potensi disetujuinya juga makin besar.
Satu hal lain yang harus kamu tahu. Memang benar syarat mengajukan pinjaman di atas adalah fotocopy legalitas jaminan. Namun jika pinjaman kamu disetujui, jaminan kamu akan ditahan nantinya.
Kelebihan dan Kekurangan Pinjaman Koperasi Simpan Pinjam
Tahu isi tabel angsuran koperasi simpan pinjam saja tidak cukup. Kamu juga harus tahu apa saja kelebihan dan kekurangan mengajukan pinjaman di koperasi simpan pinjam. Berikut beberapa kelebihannya.
- Dana Cepat Cair
- Mekanisme Sederhana
Sedangkan untuk kekurangannya adalah sebagai berikut.
- Bunga Cukup Besar
- Peraturan Ketat
- Harus Ada Keterangan Usaha
Kesimpulan
Penting untuk mengetahui tabel pinjaman dan angsurannya per bulan. Dengan begitu, kamu bisa menghitung berapa pinjaman yang sanggup kamu bayar. Sehingga meminimalisir kemungkinan terjadinya gagal bayar di tengah peminjaman. Sebaiknya sesuaikan pinjaman dengan penghasilan bulanan supaya tidak memberatkan ke depannya.
Itu saja yang perlu kamu tahu tentang pinjaman koperasi selain informasi tabel pinjaman koperasi simpan pinjam. Untuk selanjutnya menjadi tugas kamu memutuskan jadi meminjamnya atau tidak. Pastikan pendanaan untuk UKM berjalan lancar sesuai rencana agar usahamu bisa tetap stabil.